Webinar Series on Mining

Mandatori Biodiesel B30: Update, Prospek, Tantangan dan Aplikasinya pada Operasional Pertambangan di Indonesia

by Petromindo.com

Latar Belakang

Demi meningkatkan ketahanan energi nasional melalui diversifikasi energi dan juga mengurangi emisi gas rumah kaca (GRK), pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah mengimplementasikan penggunaan campuran biodiesel 30% atau B30 pada kendaraan bermesin diesel (Mandatori B30) di Indonesia. Implementasi B30 merupakan bagian dari perjalanan Program Mandatori Biodiesel, di mana tingkat campuran FAME (Fatty Acid Methyl Ester) atau kandungan nabati dari kelapa sawit yang semula hanya 20% kini menjadi 30%.

Adapun implementasi B30 diharapkan akan dapat menghemat devisa sebesar 4,4 miliar dollar AS atau setara Rp63,40 triliun, menciptakan lapangan kerja bagi 1,2 juta orang serta menurunkan emisi GRK sebesar 29% dari BAU pada 2030, meningkatkan ketahanan dan kemandirian energi, memenuhi target 23% kontribusi EBT dalam total bauran energi pada 2025, mengurangi konsumsi dan impor BBM, dan memperbaiki defisit neraca perdagangan. Tentu saja implementasi ini membutuhkan dukungan dan sinergi dari semua pihak pelaku industri.

Selain truk, kendaraan-kendaraan pertambangan dan perkebunan menurut Kementerian ESDM harus menjadi pelopor B30. Artinya, mesin-mesin truk di pertambangan dan elevator dan juga alat-alat berat pertambangan bisa menggunakan B30 sebagai bahan bakar.

Namun di tengah badai pandemi Covid-19 yang telah berlangsung selama ini, bagaimana pengaruh target penyerapan biodiesel 30% (B30) di industri pertambangan?

Bagaimana dan apa saja Inovasi teknis, manajemen pengoperasian alat produksi dan mitigasi resiko dalam rangka upaya peningkatan efisiensi dan efektifitas kegiatan operasional pertambangan?

Petromindo.com sebagai portal energi terdepan di Indonesia bekerja sama dengan CoalAsia Magazine mencoba mengangkat topik ini dan akan membahas Langkah, Program, Teknologi dan Solusi apa saja yang perlu diterapkan di tengah pandemic Covid-19 demi meningkatkan efisiensi biaya operasional.

Materi Pembahasan:

  • Peranan Biodiesel sebagai bagian dari transisi dan diversifikasi energi masa depan yang ramah lingkungan
  • Pemahaman mendalam dan mitigasi resiko pada perubahan komposisi campuran FAME yang semula 20% kini menjadi 30% pada industri pertambangan
  • Trend konsumsi pemakaian biodiesel 30% (B30) di Indonesia sebelum dan setelah masa pandemi Covid-19
  • Penyesuaian apa saja yang perlu diperhatikan dan dilakukan pada penggunaan B30 pada mesin kendaraan demi peningkatan efisiensi biaya operasional?
  • Updated teknologi yang akan dan telah diterapkan demi akselerasi penggunaan B30 di Indonesia
  • Peranan oli (lubricants) demi menjaga perfoma dan melindungi mesin berbahan bakar diesel B30
  • Inovasi ‘fuel system’ pada kendaraan alat berat di pertambangan yang sudah menjalankan program pemerintah untuk menggunakan bahan bakar biodiesel sebesar 30% (B30) (a success story)
Time Program
14.00 Pembukaan dan Pengantar : Hendra Sinadia, Direktur Eksekutif Asosiasi Pengusaha Batubara Indonesia (APBI – ICMA)
14.05 Presentasi :
Dr. Lana Saria S.Si, M.Si, Direktur Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara, Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)
14.20 Presentasi :
Bambang Tjahjono, Direktur Eksekutif Asosiasi Jasa Pertambangan Indonesia (ASPINDO)
14.35 Presentasi :
Peranan Oli (Lubricant) dalam menjaga performa dan melindungi mesin alat pertambangan berbahan bakar diesel B30
14.50 Presentasi : Teddy Hutapea, Presiden Direktur, MicFil Indonesia
"Ultra Fine Filtration System for Biodiesel"
15.05 Presentasi :
"Inovasi 'Fuel System' pada kendaraan alat berat di pertambangan yang telah menjalankan program pemerintah untuk menggunakan bahan bakar Biodiesel sebesar 30% (a success story)"

Sponsored by:

Supported by:

Sponsor this webinar and make presentation? Surely can.

Telephone: +62-21-2245 8787

Email: marketing@petromindo.com

Day/Date

Kamis, 24 September 2020

Pukul 2.00 PM – 3.30 PM WIB


Platform

Zoom Webinar


Investment

Free


Further Information

Telephone: +62-21-2245 8787

Email: marketing@petromindo.com


Register Here