PT PLN Batam
Start date: January 05, 2024 End date: January 11, 2024
PENGUMUMAN SELEKSI MITRA KERJASAMA
Untuk Pekerjaan
PENYEDIAAN PEMBANGKIT INTER TEMPORAL CAPACITY (ITC) 3 X 200 MW DI SULAWESI BAGIAN SELATAN WILAYAH USAHA PT PLN (PERSERO)
Nomor : 0001.Pm/DAN.00.02/PLNBATAM040300/2024
Bersama ini PT Pelayanan Listrik Nasional Batam (PLN BATAM) mengundang Calon Mitra untuk mengikuti Seleksi Mitra Kerjasama untuk pekerjaan Penyediaan Pembangkit Inter Temporal Capacity (ITC) 3 x 200 MW di Sulawesi Bagian Selatan Wilayah Usaha PT PLN (Persero) dengan pembangkit berbahan bakar gas.
Pendaftaran dan penyampaian Dokumen Seleksi Mitra dilakukan melalui email procman.plnb@gmail.com dan lakdan.korporat@plnbatam.com dengan jadwal sebagai berikut:
• Tanggal/Waktu: 05 s.d. 11 Januari 2024 / s.d. Pukul 12.00 WIB di Jam Kerja (Batas akhir pendaftaran)
• Penjelasan Dokumen Seleksi Mitra untuk Calon Mitra yang telah diverifikasi, dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Zoom pada hari Kamis, tanggal 11 Januari 2024 Pukul 13.30 WIB dan akan ditetapkan jadwal site survey ke 3 (tiga) lokasi rencana Pembangkit ITC.
• Pemasukan Proposal Penawaran adalah tanggal 12 Januari 2024 s.d. 01 Februari 2024 (s.d 17.00 WIB)
Syarat-syarat pendaftaran :
1. Mendaftarkan diri untuk seleksi ini melalui email procman.plnb@gmail.com dan lakdan.korporat@plnbatam.com.
2. Memiliki mesin pembangkit berbahan bakar gas untuk kebutuhan Pembangkit ITC 3 X 200 MW.
3. Calon Mitra merupakan suatu perusahaan lokal/dalam negeri berbadan hukum Perseroan Terbatas (PT)/gabungan Perseroan Terbatas (PT)/Konsorsium/Joint Operation/Kerja Sama Operasi.
4. Tidak memiliki kesamaan pengurus perusahaan ataupun pemilik modal dengan Calon Mitra lain yang ikut dalam Seleksi Mitra Kerjasama ini.
5. Peserta tidak sedang dalam pengawasan Pengadilan, tidak dinyatakan pailit maupun sedang menjalani proses kepailitan/PKPU, kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan, tidak sedang bermasalah dalam pengiriman/delivery, tidak dalam sengketa, tidak sedang menjalani sanksi dan/atau memiliki catatan blacklist di lingkungan PT PLN Batam dan/atau PT PLN (Persero) dan/atau PLN Group.
6. Memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) dengan kegiatan usaha yang sesuai bidang pekerjaan yang akan dilaksanakan sesuai ketentuan perundang-undangan di Republik Indonesia yang masih berlaku.
7. Memiliki Sertifikat Badan Usaha Jasa Penunjang Tenaga Listrik (SBUJPTL), Jenis Usaha Pembangunan dan Pemasangan Instalasi Penyedia Tenaga Listrik dengan kualifikasi Besar, Pengoperasian Instalasi Tenaga Listrik dengan kualifikasi minimal Menengah, dan Pemeliharaan Instalasi Tenaga Listrik dengan kualifikasi minimal Menengah, untuk Bidang Pembangkitan Tenag aListrik dengan Subbidang Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG)/Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap (PLTGU)/Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas Uap (PLTMGU)/Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD).
8. Memiliki Izin Usaha Jasa Penunjang Tenaga Listrik (IUJPTL) yang jenis usaha dengan bidang dan sub-bidangnya sesuai dengan SBUJPTL yang masih berlaku.
9. Memiliki pengalaman perusahaan dalam bidang pekerjaan sejenis minimal 3 (tiga) tahun terakhir di lingkungan PLN Group terhitung sejak tanggal Pengumuman Seleksi Mitra Kerjasama ini diterbitkan yang dibuktikan dengan melampirkan copy kontrak dan/atau BASTP atau bukti penyelesaian pekerjaan.
10. Syarat Pendaftaran nomor 6 disampaikan ke PT PLN Batam melalui email ke Tim Perencana Mitra Kerjasama dengan alamat email: procman.plnb@gmail.com dan lakdan.korporat@plnbatam.com;
Demikian Pengumuman Seleksi Mitra Kerjasama ini disampaikan untuk diketahui sebagaimana mestinya.
Batam, 05 Januari 2024
PT Pelayanan Listrik Nasional Batam