PT PLN Nusantara Power Services

Start date: October 22, 2024 End date: October 31, 2024

PT PLN Nusantara Power Services

PENGUMUMAN PELELANGAN TERBUKA

NOMOR 1089.3.ADD.Peng/SCM/PLN-NPS/2024

TENTANG

PENGADAAN MATERIAL DAN JASA PEMBANGUNAN WORKSHOP DAN PERALATAN

PEMANFAATAN FABA PLTU TEMBILAHAN

Tim Pengadaan Barang/Jasa PT PLN Nusantara Power Services akan melaksanakan Pelelangan Pengadaan Material dan Jasa Pembangunan Workshop dan Peralatan Pemanfaatan Faba PLTU Tembilahan dengan persyaratan sebagai berikut :

1. Persyaratan Peserta Lelang

a. Terdaftar di VMS (Vendor Management System) PT PLN Nusantara Power Services dengan data terupdate.

b. Memiliki Sertifikat Badan Usaha Jasa Konstruksi (SBUJK) atau Izin Usaha Tetap (IUT) atau Nomor Induk Berusaha (NIB) yang masih berlaku.

c. Terdaftar dalam CSMS PLN Grup atau BUMN dengan kategori risiko Moderat.

d. Telah memenuhi kewajiban perpajakan tahun terakhir.

e. Menerapkan ISO-9001, dan/atau ISO 14001, dan/atau OHSAS 18001 dan/atau SMK3 mengenai Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja yang dikeluarkan oleh badan sertifikasi yang terakreditasi dan masih berlaku.

f. Merupakan badan usaha yang berpengalaman mensuplai alat berat dan peralatan industri cetak batako.

g. Mampu menyediakan tenaga kerja yang kompeten untuk penyelesaian pekerjaan dan setiap tenaga kerja dalam kondisi sehat dan memiliki jaminan kesehatan pekerja.

h. Mampu menyediakan seluruh material yang diperlukan untuk menyelesaikan seluruh pekerjaan.

i. Karyawan didaftarkan pada BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan.

j. Karyawan / Tenaga bantu memiliki SKCK yang masih berlaku.

k. Mempunyai personil yang memiliki keahlian dalam melakukan pekerjaan bidang mekanikal, elektrikal, perpipaan dan konstruksi sipil dengan melampirkan CV, yang disertai deskripsi pekerjaan, minimal sebagai berikut : Field Engineer: merupakan civil engineer yang memiliki keahlian dan pengalaman dalam melakukan desain dan konstruksi bangunan dan memahami standar terkait. Supervisor / Project Manager memiliki kemampuan koordinasi eksternal dan internal seluruh pekerjaan, mulai dari perencanaan pekerjaan, perijinan (working permit), teknik, administrasi, pelaporan sampai penanggung jawab pekerjaan. Teknisi Mekanik: minimal 1 orang, memiliki pengalaman bidang konstruksi dan mekanik. Teknisi Elektrik: minimal 1 orang, memiliki pengalaman bidang instalasi listrik. Ahli scaffolding: minimal 1 orang yang bersertifikat minimal rigger scaffolding yang dikeluarkan oleh Disnakertrans. Ahli K3 Umum: minimal 1 orang yang bersertifikat minimal dikeluarkan oleh Disnakertrans.

l. Detail syarat peserta pelelangan lengkap terlampir dalam Term of Reference (TOR). (Lampiran-8)

2. Pelaksanaan Pengadaan

a. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen :

Hari/Tanggal : Selasa, 22 Oktober 2024 sd Kamis, 31 Oktober 2024

Waktu : Pukul 09:00 s/d 15:00 WIB

Tempat : - PT. PLN Nusantara Power Services

Jl. Raya Bandara Juanda No 17

Desa Semambung, Gedangan

Sidoarjo

- Atau melalui email pengadaan@pjbservices.com

dengan diberi subyek :

SURAT PERNYATAAN MINAT PENGADAAN MATERIAL DAN JASA PEMBANGUNAN WORKSHOP DAN PERALATAN PEMANFAATAN FABA PLTU TEMBILAHAN

b. Aanwijzing atau Penjelasan Dokumen:

Hari/Tanggal : Jum'at, 25 Oktober 2024

Waktu : Pukul 10:00 WIB

Tempat : - PT. PLN Nusantara Power Services

Jl. Raya Bandara Juanda No 17

Desa Semambung, Gedangan

Sidoarjo

- Atau Pelaksanaan penjelasan lelang dapat dilakukan melalui media daring atau Internet (email, video conference, dan lain-lain) yang akan diinformasikan berikutnya.

c. Dokumen Pengadaan dapat di-email atau diambil dalam bentuk soft copy.

3. Spesifikasi Pekerjaan

Sesuai daftar Terlampir

Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.

Sidoarjo, 22 Oktober 2024

Tim Pengadaan Barang/Jasa PT. PLN Nusantara Power Services

Catatan :

Peserta yang mendaftar diharapkan membawa flashdisk apabila membutuhkan softcopy dokumen

PIC Pengadaan : TITO SURYO RAHARJO

No. HP : +62 821-5720-5758