PT Pertamina Hulu Rokan

Start date: November 09, 2023 End date: November 14, 2023

PT Pertamina Hulu Rokan

PENGUMUMAN KUALIFIKASI DPM

No. 2/DPM/10/2023

I. INFORMASI PELAKSANAAN KUALIFIKASI DPM

Pelaksana Kualifikasi DPM : PT Pertamina Hulu Rokan

Alamat : RDTX Place, Lantai 17, Jl. Prof. DR. Satrio No.17, Karet Kuningan, Jakarta Selatan 12930

No. Kualifikasi DPM : 2/DPM/10/2023

Judul Kualifikasi DPM : Jasa Penyedia Integrated Drilling System Rig Sensor dan Real Time Operation Support Services (IDS-RTO Support Services)

Ringkasan Lingkup Pekerjaan atau Spesifikasi Barang : Jasa

Kontraktor harus menyediakan fasilitas perkakas, instrumentasi, dan persediaan tertentu, dan juga pegawai (“Peralatan untuk pegawai”) yang diperlukan untuk melaksanakan Jasa-jasa Penyedia Integrated Drilling System (IDS) Rig Sensor Dengan Real Time Operation Support Service di wilayah kerja Perusahaan (daerah Sumatera – Wilayah Kerja Rokan) , selanjutnya disebut Jasa-Jasa, yang meliputi tetapi tidak terbatas kepada:

a. Integrated Drilling System (IDS) Rig Sensors, Real Time Operation Application, Real Time Operation Engineer, dan Well Control Data Analytics Application.

b. Jasa-jasa dan Peralatan harus termasuk juga dukungan teknis untuk menyediakan pre-job planning (termasuk persiapan untuk rencana pengerjaan selanjutnya), eksekusi, post-job analysis, pengawasan, pemeliharaan, evaluasi, dan laporan-laporan rekomendasi.

c. Semua Jasa-jasa dan Peralatan untuk mendukung pekerjaan IDS Rig Sensor, Real Time Operation with Data Analytics, RTO Engineer, dan Well Control Analytics, harus menyediakan sistem koneksi data dalam format minimum WITSML tanpa tambahan biaya pada Perusahaan dan dapat dihubungkan dengan sumber data lain diluar Kontrak ini

II. PERSYARATAN DAN DOKUMEN KUALIFIKASI DPM

A. Persyaratan Kualifikasi DPM

Golongan Usaha : Usaha Besar

Risiko Pekerjaan : Tinggi

Jenis Pengadaan  : Jasa Lainnya

Status Perusahaan:

- PDN

- PN

- Kons. PDN - PDN

- Kons. PDN - PN

- Kons. PDN - PA

- Kons. PDN - PN - PA

Bidang Usaha / Business Field :

- Perdagangan Besar Mesin, Peralatan Dan Perlengkapannya (KBLI 2020)

- Aktivitas Penunjang Pertambangan Minyak Bumi Dan G0a0s Alam (KBLI 2020)

- Aktivitas Pemrograman, Konsultasi Komputer Dan Kegiatan Ybdi (KBLI 2020)

- Aktivitas Pengolahan Data, Hosting Dan Kegiatan YBDI; Portal Web (KBLI 2020)

- Aktivitas Konsultasi Manajemen (KBLI 2020)

Sub-bidang Usaha  :

- Aktivitas Penunjang Pertambangan Minyak Bumi Dan Gas Alam (KBLI 2020).

- Perdagangan Besar Komputer, Perlengkapan Komputer Dan Piranti Lunak (KBLI 2020).

- Aktivitas Konsultasi Komputer Dan Manajemen Fasilitas Komputer (KBLI 2020).

- Aktivitas Pengolahan Data, Hosting Dan YBDI (KBLI 2020).

- Aktivitas Konsultasi Manajemen (KBLI 2020).

Batasan Minimal TKDN : 55.00 %

Ketentuan-ketentuan untuk Konsorsium  :

1. Pemuka Konsorsium : Dalam hal Konsorsium, Perusahaan Dalam Negeri harus bertindak sebagai Pemuka Konsorsium

2. Keanggotaan Perusahaan Asing : Konsorsium dapat beranggotakan Perusahaan Asing

3. Minimal salah satu pihak yang tergabung dalam Konsorsium memiliki izin usaha yang sesuai dengan yang dipersyaratkan

4. Pemuka Konsorsium harus memenuhi golongan usaha yang dipersyaratkan.

5. Golongan usaha dari setiap pihak yang tergabung dalam Konsorsium tidak melebihi golongan usaha yang dipersyaratkan.

B. Dokumen Kualifikasi DPM / DPM Qualification Document

1. Surat Permohonan mengikuti Kualifikasi DPM

2. Menyerahkan Surat Pengganti Dokumen Administrasi (SPDA) dari sistem (CIVD) yang masih berlaku sesuai golongan usaha dan sub bidang usaha sesuai dengan pengumuman ini.

Bagi Penyedia Barang/Jasa yang mendaftar sebagai Konsorsium, persyaratan ini berlaku bagi semua anggota konsorsium.  Persyaratan bagi Perusahaan Asing pada prinsipnya sama dengan persyaratan Penyedia Barang/Jasa dalam negeri.

3. Hanya Penyedia Barang/Jasa yang memiliki SPDA yang masih berlaku pada subbidang usaha yang sesuai yang dapat mengikuti proses Kualifikasi DPM ini.

4. Khusus untuk Tender Barang, dalam hal Penyedia Barang/Jasa merupakan Agen/Distributor yang ditunjuk oleh pabrikan dalam negeri, harus menyerahkan bukti sebagai Agen

III. JADWAL KUALIFIKASI DPM

1. Tanggal Penyerahan Dokumen Kualifikasi DPM : 09 November 2023 - 14 November 2023

2. Waktu : 08.00 – 14.00 WIB

3. Tempat : Loket Tender, RDTX Place Lantai 17, Jakarta

IV. LAIN-LAIN

1. Ketentuan lain terkait prosedur Kualifikasi DPM akan mengacu kepada Dokumen Persyaratan Kualifikasi DPM terlampir. /

2. Hasil dari evaluasi terhadap persyaratan dan dokumen Kualifikasi DPM akan diberitahukan kepada Peserta Kualifikasi DPM.

3. Pendaftaran dan pemasukan dokumen di luar waktu dan tempat yang ditentukan di atas tidak dapat diterima.

4. Proses ini hanya dalam rangka penyusunan data DPM.

Jakarta, 08 November 2023

PENGELOLA PENGADAAN

Pejabat Berwenang